Berita

Pagelaran Wayang Kulit dan Pengukuhan PKPW Pemalang

Senin malam Selasa, 24 Januari 2022 bertempat di Desa Saradan Kecamatan Pemalang Pagelaran Wayang Kulit Dengan Lakon “Parikesit Dadi Ratu” Dalang Ki Wahyu Pamungkas dari Kabupaten Cilacap  berjalan dengan lancar dengan senantiasa disiplin terhadap protokol kesehatan 5M sebagai ikhtiar mencegah penyebaran wabah Covid-19 diseluruh wilayah Kabupaten Pemalang. Tidak hanya Pagelaran Wayang Kulit saja tetapi acara ini juga Pengukuhan Perkumpulan Kelompok Penggemar Wayang yang sering disingkat dengan PKPW Kabupaten Pemalang oleh Bapak Bupati Agung Mukti Wibowo yang berhalangan hadir dan diwakilkan Oleh Bapak Drs. Abdul Rachman selaku Kelapa Dinas Pendidikan Kabupaten Pemalang.

Dalam sambutannya Beliau menyampaikan “Saya berharap kepada para Pengurus Perkumpulan Kelompok Penggemar Wayang (PKPW) Kabupaten Pemalang yang telah dikukuhkan ini dapat mengemban amanah yang di berikan dengan rasa tanggung jawab dan profesionalisme sehingga eksistensi organisasi dapat terus terjaga, serta memberikan dampak positif bagi perkembangan kebudayaan Wayang Kulit di Kabupaten Pemalang karena upaya-upaya terhadap pelestarian kesenian ini sangat penting untuk dilakukan oleh segenap komponen masyarakat tidak hanya pemerintah maupun penggiat seni saja dan juga senantiasa selalu menyerukan supaya memperhatikan protokol kesehatan 5M sebagai ikhtiar mencegah penyebaran wabah Covid-19”.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *