Berita

Plt. Bupati Pemalang Memberi Pembinaan Kepala SMP se-Kabupaten Pemalang

Seluruh Kepala Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Pemalang diharapkan dapat menghindari transaksi yang berpotensi pada tindakan korupsi. Hal tersebut disampaikan Plt. Bupati Pemalang Mansur Hidayat saat memberikan arahan dalam acara Pembinaan Kepala SMP se-Kabupaten Pemalang di ruang pertemuan salah satu hotel di Pemalang, Sabtu (29/10/2022).

“Panjenengan semua sebagai kepala sekolah bekerjalah yang benar dalam menjalankan tugas pokoknya sebagai kepala sekolah, sebagai pembina para guru. Saya tidak ingin lagi mendengar ada sesuatu serba membayar, apa-apa membayar,” ujar Mansur.

Mansur mengatakan bahwa Kepala sekolah sebagai penggerak kemajuan sekolahnya, harus bisa berprestasi ditingkat yang lebih tinggi tidak hanya di tingkat kabupaten saja.

“Sebagai motorik penggerak sekolah, bagaimana sekolah itu maju, bagaimana sekolah itu dipandang tidak hanya di Kabupaten Pemalang saja tetapi bisa dipandang di Provinsi,” imbuhnya.

Menurut Mansur kemajuan sekolah menjadi tanggung jawab Kepala Sekolahnya, sehingga berdampak pada angka kelulusan.

“Ayo, kedepan prestasi kita munculkan. Jika sekolahnya berprestasi lebih meningkatkan angka kelulusanya lebih tinggi lagi,” lanjut Mansur.

Sumber: PEMALANGNEWS.COM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *